Apel Pagi FITK 10 Juni 2024
Kategori: Berita Kampus
HUMAS-FITK -- Apel pagi FITK Senin 10 Juni 2024 dipimpin oleh Inspektur apel Sekprodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Dra. Nurlaeli, M.Pd.I., dan dihadiri Dekan FITK Prof. Dr. Ahmad Zainuri, M.Pd.I., Kabag TU Eli Kusrini, M.Si., Subkor Anthony Ansori, M.Si., para Kaprodi, Sekprodi, Humas FITK, Dosen, dan Staf FITK.
Inspektur apel mengingatkan bahwa pelaksanaan UAS pada tanggal 3-8 Juni 2024 minggu lalu, dan sekarang periode penilaian, " Saya mengingatkan memasukkan nilai ke Simak sampai tanggal 13 Juni, jadi hanya 4 hari. Karena itu agar bisa diatur strategi sehingga dapat terlaksana dengan baik, karena berbarengan dengan munaqosah, kompre, dan pengajuan akreditasi. Semoga dapat terkendali dengan baik dan sehat semuanya. Begitu juga tendik yang telah membantu komputerisasi. Semoga kita semua sehat selalu dan mampu bekerja tuntas dan ikhlas."
Apel pagi ditutup dengan doa dan pengumuman pengumuman, yang diisi oleh pengarahan Dekan FITK. Dekan menyampaikan,
"Ada hal lain yg tidak kalah penting yakni edaran SPI, bahwa Kaprodi harus membuat pakta integritas masing-masing Prodi bahwa tidak ada pemungutan bagi mahasiswa."
"Selain itu saya ingatkan jangan sampai IKU turun, terutama laporan triwulan ke depan jangan sampai turun, karena juga akan mempengaruhi pendapatan perbulan."
Dekan juga mengingatkan agar Dosen senior yang telah cukup syarat untuk pengajuan Guru Besar untuk segera mengumpulkan data-data.
Di akhir pengarahannya, Dekan berpesan agar tiap unit meningkatkan kerja sama antar satu dan lain, dan menjaga suasana kebersamaan. (Haljuliza/Arvis).