Selamat Datang di Situs Resmi Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang, Semoga Situs Ini Benar-benar Menjadi Media Informasi Yang Up to Date Selamat & Sukses Kepada Program Studi Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Atas Diraihnya Akreditasi Dengan Predikat Unggul Selamat dan Sukses Kepada Dr. Muhamad Fauzi, M.Ag. Sebagai Dekan FITK Periode 2024-2028

RAPAT EVALUASI PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA FITK UIN RADEN FATAH PALEMBANG


Kategori: Berita Kampus

HUMAS-FITK -- Palembang. Mengawali Tahun 2026 yang bertepatan dengan masa libur semester, program studi Pendidikan Matematika memanfaatkan waktu dengan melakukan Rapat Evaluasi Program studi Semester Ganjil 2025/2026. Kegiatan dilakukan pada hari Kamis 8 Januari 2026, bertempat  di Ruang Prodi Pendidikan Matematika kampus Jakabaring FITK UIN Raden Fatah. Rapat yang dilakukan membahas Sembilan agenda yaitu 1). Evaluasi kegiatan semester ganjil 2025/2026; 2). Pembahasan Capaian Pembelajaran; 3).Pembagian Mata Kuliah; 4). Rencana Penelitian; 5). Persamaan Persepsi Perkuliahan; 6). Pembahasan target luaran perkuliahan; 7). Pelaksanaan Pengabdian Kepada Masyarakat; 8). Tindak lanjut Kerjasama dengan Universitas di dalam Negeri dan Luar Negeri dalam rangka kegiatan Seminar Nasional dan atau International; 9) Visiting Lecturer dengan UIN Jambi..

Rapat dipimpin langsung oleh Ketua dan Sekretaris Program Studi Pendidikan Matematika yaitu Dr. Yuli Fitrianti, M.Pd., dan Dr. Arvin Efriani, M.Pd. dalam arahannya, Sembilan agenda tersebut menjadi program rutin yang akan dilakukan Program studi Pendidikan Matematika selama satu semester kedepan. Rapat yang berlangsung hangat dan dalam suasana kekeluargaan menghasilkan sumbang ide dan kontribusi terkait Penanggung Jawab dan Tim yang terlibat dalam beberapa agenda Kegiatan Program Studi. Pada akhir rapat, Ketua dan Sekretaris Program studi menyampaikan harapan untuk Bersama-sama mengembangkan Program Studi dan untuk Penanggung jawab kegiatan untuk berkoordinasi dengan TIM dan menjalankan tugas dengan sebaik mungkin.